[REVIEW] Elsheskin Acne Night T Gel

August 18, 2019

Sekitar bulan Maret, aku mengalami masa breakout yang cukup parah dalam kondisiku pribadi. Aku punya kemerahan di pipi dan beberapa jerawat matang yang tersebar di sekitar kemerahan tersebut. Saat itu aku juga lagi penasaran dengan produk-produknya Elsheskin karena review orang-orang yang sudah konsultasi di Elsheskin, maka itu aku langsung menghubungi Elsheskin via Line dan mereka menyarankan untuk memakai Acne Night T Gel ini.



Awalnya aku kira Acne Night T Gel ini sama dengan Acne Night Treatment Gel yang tersedia dalam botol pump tapi ternyata berbeda. Acne Night T Gel dikemas dengan jar ala dokter kulit dari plastic. Mereka menyarankan aku untuk menggunakan ini pada malam hari di area yang bermasalah saja seperti jerawat yang sudah matang. Aku awalnya tidak bertanya dulu mengenai notable ingredients yang terkandung dalam produk ini karena aku merasa butuh sekali demi menyelamatkan mukaku dari jerawat-jerawat kecil yang nyebelin.

Saat aku coba, aku merasa seperti ada wangi alcohol didalamnya. Namun ternyata produk ini tidak mengandung alcohol melainkan Retinoid dan Salicyid Acid. Retinoid sendiri adalah senyawa turunan vitamin A yang memiliki banyak manfaat mulai dari anti-aging sampai anti inflammatory yang mana dapat berfungsi untuk mengurangi bakteri pemicu jerawat. Salicyid Acid sendiri pun juga tidak dapat diragukan lagi kualitasnya sebagai kandungan anti acne yang cukup efektif dalam pengalamanku. Akan tetapi hanya informasi tersebut yang aku dapatkan saat bertanya langsung ke pihak Elsheskin, mereka tidak men-disclose mengenai presentase yang terkandung di produk tersebut.

Setelah memakai produk ini kurang lebih seminggu, aku merasa kulitku jadi super kering di bagian yang ku aplikasikan Gel-nya. Setelah itu aku baru menyadari bahwa ini adalah side-effects dari penggunaan Retinoid dan Salicyid Acid. Aku pun menambahkan penggunaan moisturizer pada siang hari untuk memberi kelembapan ekstra. Jerawat-jerawatku memang sudah mengering, tapi jadi benar-benar kering sampai terkelupas dan rasanya sangat sakit:') tapi setelah sudah membaik, jerawatku yang kering akhirnya hanya meninggalkan bekasnya saja.


Saat jerawatku yang aktif sudah hilang semua (hanya tinggal bekasnya saja) aku berhenti menggunakan produk ini. Saat berhenti, kulitku jadi membaik; jadi lebih lembab dan tidak ada jerawat aktif lagi sampai saat ini. (kecuali saat sedang haid)

Aku akan terus menggunakan ini sebagai spot treatment karena memang efektif dalam mengeringkan jerawat. Akan tetapi aku harus membatasi penggunaannya agar kulitku jadi tidak terlalu kering.

P.S: Aku rasa produk ini tidak dijual secara bebas di marketplace Elsheskin, jadi sebaiknya kamu konsultasi dulu apakah kamu butuh produk ini atau tidak.

You Might Also Like

0 comments

Subscribe