[REVIEW] A'Pieu Pure Block Daily Sun Cream SPF 45 PA +++

August 18, 2019

Aku merasa aku harus lebih memperhatikan penggunaan sunscreen karena aku belum menemukan produk yang cocok dan nyaman digunakan untuk kulitku. Penggunaan sunscreen ini sangat krusial karena sinar matahari dapat menimbulkan banyak efek buruk pada kulit. Maka dari itu aku harus menemukan sunscreen yang pas untuk di reapply dan nyaman untuk digunakan setiap hari. Sebelumnya aku hanya menggunakan Day Cream yang memiliki label SPF 15 yang kutahu tidak akan cukup untuk menangkal sinar matahari seharian di luar ruangan.



Aku memutuskan untuk membeli sunscreen dari A'Pieu ini karena aku belum pernah mencoba sunscreen dari brand Korea sebelumnya dan packaging-wise, sangat handy untuk dibawa kemana-mana karena hanya berisi 50ml. Warna tube-nya oranye cerah dan sepertinya didesain untuk penggunaan sehari-hari.

Teksturnya seperti lotion, rasanya cukup ringan dan mudah untuk diratakan walau ada white cast. Sebetulnya aku tidak masalah mengenai adanya white cast dalam suatu produk karena itu dapat menaikkan tone kulitku menjadi sedikit lebih cerah. Hasil akhirnya pun aku suka, seperti healthy glow skin. Kalau kulitmu kering mungkin akan suka karena hasil akhirnya yang glowing.

Terdengar bagus, ya? tapi sebetulnya aku akan menyerah sama produk ini saja karena: dia gak waterproof. Kalau aku pakai makeup diatasnya, otomatis akan tergerus saat terkena keringat ataupun air dan ia juga perih kalo kena di mata. Hanya itu saja yang bikin aku gak suka sama produk ini padahal dia gak bikin aku breakout dan performa nya sebagai sunscreen sangat efektif karena SPF nya cukup tinggi.

Intinya produk ini lebih baik digunakan sendiri tanpa makeup. Kalau kulitmu sudah flawless tanpa makeup atau kamu gak suka menggunakan makeup sehari-hari, mungkin produk ini akan cocok untukmu. Kedepannya ini akan aku jadikan sport sunscreen saja karena ia nyaman untuk dipakai saat reapply.

Produk ini aku dapatkan di Shopee seharga 80K sajaa~

You Might Also Like

0 comments

Subscribe